Air PDAM Bau Busuk dan Tak Lancar, Warga Tallo Makassar Mengeluh Hampir Setahun Tanpa Solusi
0 menit baca
CYBERKRIMINAL.COM, MAKASSAR, 25 Januari 2026 — Warga Kota Makassar, khususnya yang bermukim di Kecamatan Tallo dan sekitarnya, mengeluhkan kualitas air bersih dari Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) yang dinilai tidak layak konsumsi. Air yang seharusnya jernih dan aman justru berbau busuk menyerupai air comberan, serta mengalir tidak lancar.
Salah satu Warga mengungkapkan bahwa permasalahan ini telah berlangsung hampir satu tahun tanpa penanganan yang jelas. Menurutnya, distribusi air kerap terhenti, dan ketika mengalir, kualitasnya jauh dari standar kebersihan.
“Sudah hampir setahun air PDAM seperti ini. Kadang mengalir, kadang tidak. Kalau pun mengalir, baunya busuk seperti air got,” keluh seorang warga dengan nada kecewa.
Warga juga menyebut telah berulang kali melaporkan kondisi tersebut kepada pihak PDAM. Namun hingga kini, belum terlihat langkah konkret untuk memperbaiki distribusi maupun kualitas air.
“Kami sudah konfirmasi ke PDAM, tapi sampai sekarang masih sama. Tidak ada solusi nyata,” tambahnya.
Kondisi ini memicu keresahan masyarakat, mengingat air bersih merupakan kebutuhan dasar yang sangat vital bagi kesehatan dan kelangsungan hidup sehari-hari.
Warga Kecamatan Tallo pun mendesak pihak terkait, termasuk pemerintah daerah, agar segera turun tangan menyelesaikan persoalan yang telah berlarut-larut ini.
“Air bersih sangat kami butuhkan. Ini bukan masalah sepele, ini menyangkut kehidupan sehari-hari,” ujar warga lainnya.
Ironisnya, di tengah kualitas layanan yang dinilai buruk, warga mengaku tetap diwajibkan membayar tagihan PDAM setiap bulan secara lancar.
“Kami dituntut bayar tepat waktu, tapi airnya tidak lancar dan baunya tidak layak. Kami sudah lelah dengan keadaan ini,” tutup seorang warga dengan nada geram.
HRK




